6 Jul 2007

PASAL 3. TUGAS POKOK

Menelusuri jejak dan langkah perjuangan kemerdekaan bangsa Indonesia untuk dijadikan rujukan gerak dan langkah kegiatan bela agama, nusa dan bangsa

Meneladani sikap dan prilaku tokoh-tokoh pejuang kemerdekaan yang patut diteladani dalam rangka pemberian hormat serta santun bagi seluruh perintis yang jasa-jasanya dianggap cukup

Memberikan dukungan kepada siapapun yang aktivitas dan hidupnya disumbangkan untuk mempertahankan Republik Proklamasi 17 Agustus 1945 dan berjuang untuk memenuhi kebutuhan hajat hidup orang banyak di Negara Kesatuan Republik Indonesia

Tunduk patuh pada kewajiban bela Negara sesuai dengan kesepakatan konstitusional yang menjadi kebutuhan nasional, cerdas, demokratis dan berwibawa diseluruh kepulauan nusantara

Memanjatkan puji syukur kepada Allah atas kasih sayang dan rahmat-Nya kepada seluruh warga Negara dan rakyat Indonesia, hidup Merdeka diatas bumi Indonesia yang subur, makmur serta berkeadilan, dan berdo'a agar cucuran rahmat itu tidak berganti dengan laknat.


Free Blogger Templates by Isnaini Dot Com and Insurance News. Powered by Blogger